Melalui Safari Ramadan Perdana, Bupati HSS Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat

By Admin 15 Mar 2025, 08:48:39 WIB Dunia Islam
Melalui Safari Ramadan Perdana, Bupati HSS Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat

Keterangan Gambar : Melalui Safari Ramadan Perdana, Bupati HSS Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat


amacomedia.com, Kandangan - Bupati Hulu Sungai Selatan H Syafrudin Noor, SE, SOS bersama Ketua TP PKK Kab HSS Hj Tata Syafrudin Noor  melaksanakan Safari Ramadhan 1446 H pertamanya di Masjid Agung Taqwa Kandangan pada hari Jum'at (14/3),  Kegiatan ini menjadi momen istimewa bagi Bupati H. Syafrudin Noor yang baru dilantik oleh Presiden RI H Prabowo Subianto di depan Istana Negara untuk bersilaturrahmi dengan masyarakat setempat.

Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua MUI Kab HSS, Para Alim Ulama, Forkopimda Kab HSS, Sekda Kab HSS H Muhammad Noor,, Kepala Perangkat Daerah, Kepala Bagian, Plt Camat Kandangan, serta masyarakat umum.

Mengawali sambutan ini, Bupati HSS H Syafrudin Noor mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa ramadhan 1446 hijriah. mudah – mudahan ibadah puasa dan ibadah lainnya yang kita laksanakan tahun ini lebih baik lagi daripada tahun yang lalu serta kita memperoleh pahala yang berlipat ganda. Amin Ya Rabbal ‘Alamin.

Baca Lainnya :

Rangkaian dan tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak tahun 2024 telah selesai dilaksanakan, dan patut kita syukuri bahwa pelaksanaan pilkada di Kabupaten Hulu Sungai Selatan berjalan dengan baik dan lancar sampai dengan selesai, Ucap Bupati HSS.

Mari kita pelihara kebersamaan dan kekeluargaan yang telah terjalin selama ini, perbedaan yang mungkin ada, “mari kita hormati dan hargai, mari kita berfokus pada persamaan dan ukhuwah sebagai umat islam, khususnya dengan momentum bulan ramadhan tahun ini, ajaknya.

Bupati HSS juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah membantu menyukseskan pelaksanaan pilkada di Kab HSS, semoga segala tugas dan pengabdian bapak ibu sekalian membawa berkah dan kebaikan untuk HSS yang kita cintai bersama.

pada kesempatan ini, Bupati HSS H Syafrudin Noor menghimbau seluruh warga masyarakat di Kab HSS agar mengisi ramadhan ini dengan cara memuliakan mesjid dan langgar, diantaranya dengan berbuka puasa bersama, menjalankan ibadah tarawih dan tadarus Al qu’ran, serta kegiatan ibadah lainnya. 

“Bulan ramadhan ini jangan diisi dengan membunyikan petasan, kembang api, dan sejenisnya, yang dapat membahayakan diri sendiri serta mengganggu orang lain yang sedang melaksanakan ibadah, pintanya.

Bupati HSS H. Syafrudin Noor, SE, S.Sos. bersama Wakil Bupati H Suriani, S.Sos, M.AP memohon doa dan dukungannya untuk melaksanakan Visi-misinya “Membangun Desa dan Menata Kota untuk Kab HSS yang semangat (sejahtera, mandiri, agamis, teknologis) dalam lima tahun ke depan.

“Kami tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan masyarakat. Mari bersama-sama membangun daerah yang kita cintai ini,” pungkas Bupati HSS H Syafrudin Noor. (Uck)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment